Sabtu, 10 Januari 2009

Mengetahui isi dalam Komputer

Ada banyak cara untuk mengetahui jenis komputer serta besarnya memori yang ada pada komputer milik kita namun berikut ini adalah cara yang cukup sederhana untuk mengetahui jenis computer dan besarnya memori yang dimiliki oleh komputer yang menggunakan system operasi windows XP.

Pada Desktop Windows XP terdapat icon My Computer, klik kanan pada icon My Computer dan pilih Propertis sehingga muncul jendela My Computer seperti berikut :





Pada tab General terlihat jelas informasi tentang system operasi yang digunakan, serta jenis Processor dan besarnya memori yang terpasang pada komputer tersebut.
Pada gambar di atas menyatakana bahwa system operasi yang digunakan adalah system operasi Windows XP Profesional, Versi 2002 Service Pack 2 sedangkan jenis komputer atau prosesornya adalah Intel® Pentium® Dual CPU T2390 @ 1,86 GHz 782 MHz, dan besarnya memori adalah 504 MB.

Bila ingin mengetahui jenis komputer anda yang lebih detail bisa dilihat dengan cara klik Start-All Programs-Accessories-System Tools-System Information.
Di sana bahkan ditampilkan informasi cukup lengkap termasuk system manufacture, BIOS version, SMBIOS version dan masih banyak lagi yang dapat diperoleh di System Information.
atau dengan Run > Dxdiag.

Tidak ada komentar:

Tiyo57